Anda perlu menginputkan produk atau barang jualan di SmartSeller sehingga Anda dapat mencatat dan mengelola orderan nantinya. Menambah produk dapat dilakukan dengan mengakses menu Produk > +Produk Baru, kemudian isi semua form yang diperlukan.

Pengaturan Produk

Anda dapat mengatur Varian, Diskon, dan Harga Grosir untuk masing-masing produk. Caranya dengan mengaktifkan toggle masing-masing pengaturan. Untuk produk yang sudah terinputkan, Anda dapat mengaturnya dengan cara klik icon Pencil pada masing-masing produk.

Varian Produk

Anda mungkin memiliki beberapa varian dalam satu produk, misalnya warna atau ukuran. Anda dapat menambahkan varian dengan mudah. Aktifkan toggle Varian, kemudian checklist kategori varian yang ingin Anda tambahkan yaitu Size dan/atau Warna.

Diskon

Anda mungkin memiliki kebijakan memberikan diskon untuk produk-produk tertentu, misalnya pemberian diskon untuk produk last stock. Anda dapat mengaturnya dengan mengaktifkan toggle Diskon, kemudian inputkan besar diskon yang ingin Anda berikan untuk produk tersebut. Jika Anda mengaktifkan toggle Varian dan Diskon dalam satu produk, maka besar diskon akan otomatis melekat pada semua varian yang terdapat dalam produk tersebut.

Harga Grosir

Fitur ini sangat memudahkan Anda yang menerima orderan dalam jumlah yang banyak untuk produk yang sama (pembelian grosir). Anda cukup mengaktifkan toggle Harga Grosir, kemudian inputkan rentang jumlah item dan harga per satuannya.